waktu lagi . . .

waktu bergulir meninggalkan setiap jejak langkah,
namun waktu menjawab perlahan untuk setiap mimpi dan keinginanku,
dan aku tak harus memaksakan hasrat untuk setiap kehendak,
terkadang ada saatnya aku harus merelakan sebuah keinginan untuk sesuatu yang lebih baik,
sesuatu yang tertunda bukanlah sesuatu yang hilang dari mimpi,

12.10

aku hanya butuh keyakinan untuk meraihnya,
dan aku akan membiarkan waktu mengalir sendiri apa adanya,
karena aku percaya,
semua akan indah ketika Allah berkehandak dan aku telah benar-benar memahaminya,
memahami bahwa siapa aku dalam diriku sebenarnya,

dan biarkan hari ini selalu berganti dan waktu terus berjalan,
tak dapat ku ulang hari yang telah berlalu,
meski jejaknya terpahat diatas batu yang begitu keras,
tak dapat ku putar balik lingkaran waktu,
meski ia mengalir perlahan dalam danau yang begitu tenang,

aku melintasi garis dan sudut waktu,
meninggalkan hari ini dibelakang hari esok,
dan berharap aku tak tertinggalkan oleh waktu,
ketika esok aku tersadar dan teringat bahwa hari ini telah ku sia-siakan,